Rabu, 12 Februari 2020

asal warna biru



Biru merupakan salah satu dari tiga warna primer additif selain merah dan hijau. Biru juga adalah jenis warna antara sian dan nila.
Warna biru merupakan salah satu warna yang sering dijumpai. Biru adalah warna langit dan sering pula digunakan untuk menggambarkan warna laut atau air lain. Biru merupakan warna langit karena cahaya yang biru dihamburkan terbanyak oleh molekul dalam atmosfer. Air dalam kuantitas yang banyak kelihatan biru karena cahaya merah diserap terbanyak oleh molekul air. Namun ada pula yang menganggap bahwa warna biru tersebut berasal dari kehidupan plankton di bawah laut.
Keturunan ningrat biasanya sering disebut "berdarah biru". Karena itulah, warna biru selalu digunakan untuk pakaian seragam resmi, seperti seragam polisi.
Warna biru bisa digunakan sebagai simbol untuk misalnya esairlangitkesedihansaljubangsawanlaki-lakisuhu dingin, ketenangan, sihir, kebenaran (diambil dari fakta bahwa langit berwarna biru adalah keteguhan,'setia', keteguhan langit biru pada hari yang cerah).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar